Minggu, 23 Desember 2012

Tentang Bilik Dolan

 Tentang Bilik Dolan





Sebagai tempat “rumah kedua” bagi anak-anak, kami menawarkan lingkungan yang nyaman, aman dan bersih sehingga anak-anak merasa seperti di rumah mereka sendiri. Kami akan mengajak anak-anak untuk berpartisipasi dalam kegiatan harian kami antara lain dalam kegiatan “Circle Time” yang mengajak mereka untuk berkomunikasi dalam kelompok, belajar sambil bermain untuk mengenal huruf, angka, warna, bernyanyi dan bercerita dengan cara yang menyenangkan. Kami berharap program kami dapat membantu mereka untuk siap menghadapi pendidikan sekolah.

Ide membuka day care Bilik Dolan diawali dengan kecintaan kami pada dunia anak-anak. Kami percaya, kami dapat menjadi mitra Orang Tua dalam membantu anak-anak untuk tumbuh dan berkembang serta berinteraksi dengan sesama anak-anak.


Rumah kami terletak di lingkungan yang aman, jauh dari keramaian jalan raya dengan taman yang memadai untuk anak-anak dapat beraktifitas.


Kami menyediakan ruangan dan kamar tidur yang nyaman bagi anak-anak serta permainan edukatif untuk mengasah kemampuan berpikir dan motorik anak. Kami juga menyediakan makan siang/malam Homemade serta snack/buah-buahan untuk memenuhi kebutuhan Nutrisi anak-anak.



Rencana dan Kegiatan di Tempat Penitipan Anak “Bilik Dolan”


Kegiatan harian kami berpatokan pada education mission, dimana  pagi hari anak-anak akan diberikan permainan/games yang interaktif dan edukatif untuk mengasah ketrampilan anak dan mendukung pengembangan pembelajaran anak serta emotional intelligence yang memandirikan anak-anak. Kami mempunyai program yang kami buat dalam thema mingguan. Siang hari kami akan mengajak anak-anak untuk lebih tenang dan mengajak mereka untuk dapat beristirahat. Sedangkan sore hari kami akan memberikan anak-anak keleluasaan untuk bermain dengan tetap mendapatkan pengawasan dan bimbingan dari kami serta para pengasuh yang bekerja bersama kami.

Untuk Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kami
Tiki - 0858-13470875







Visi & Misi TPA Bilik Dolan
  • Rumah kedua bagi anak-anak dengan lingkungan yang ramah, peduli, aman, disiplin dan mencerdaskan anak-anak. 
  • Adanya education mission, dimana anak-anak akan diberikan permainan/games yang interaktif dan edukatif untuk mengasah ketrampilan anak.
  • Mendukung pengembangan pembelajaran anak serta emotional intelligence yang memandirikan dan memberdayakan anak-anak.
  • Adanya Pembimbing dan Pengajar yang berpengalaman untuk memberikan stimulasi sesuai kebutuan anak, antara lain belajar untuk berkomunikasi yang baik, belajar baca tulis, belajar bahasa Inggris dan matematika sederhana serta belajar mengenal lingkungan.
  • Adanya Pegawai /pengasuh yang dapat dipercaya serta benar-benar mencintai dan concern dengan dunia bermain sambil belajar sang anak.
  • Mendukung anak untuk dapat mengembangkan kemampuan fisik - motorik serta kreativitas anak.

Visi dan Misi
Bersama Orang Tua membangun dan mendukung perkembangan anak.

Kemitraan
Sebagai mitra orang tua dalam membantu dan mempersiapkan anak sejak usia dini untuk siap menghadapi pendidikan sekolah dan berinteraksi dengan lingkungannya.


Kegiatan penunjang Tempat Penitipan Anak “Bilik Dolan”

Latihan kemandirian dan kepedulian melalui :

  • Circle Time 
  • Belajar dan bermain (mengenal angka, huruf, warna, dll) 
  • Makan bersama 
  • Reading Time 
  • Berkebun 
  • Field Trip 
  • Olahraga 
  • Toilet training, belajar mandi dan menggosok gigi 
  • Menggambar dan prakarya 
  • Bernyanyi dan mendengarkan musik 
  • Nonton DVD anak-anak (education/lagu anak-anak)

Sabtu, 22 Desember 2012

Kegiatan Harian


Jadwal Kegiatan Harian :

  • 06:00 : welcoming 
  • 07.30 : sarapan *) 
  • 08.00 : Mandi pagi dan sikat gigi 
  • 08.30 : Aktifitas pagi session I (belajar dan bermain) 
  • 10.00 : snack pagi 
  • 10.30 : aktifitas pagi session II (belajar dan bermain) 
  • 12.00 : makan siang 
  • 13.15 : siap-siap untuk tidur siang 
  • 15.30 : snack sore 
  • 16.00 : olahraga /aktifitas outdoor (tergantung situasi dan kondisi cuaca) 
  • 16.30 : mandi sore 
  • 17.00 : kegiatan sore/bermain sambil menunggu makan malam 
  • 17.20 : makan malam 
  • 18.00 : menunggu untuk dijemput 


*) Sarapan dibawa dari rumah

Fasilitas Bilik Dolan




Fasilitas "Bilik Dolan"



  1. Rumah yang aman, nyaman dan jauh dari keramaian 
  2. Ruang tidur ber-AC dengan tempat tidur/matras per-anak 
  3. Pengawas yang mengerti dunia bermain dan belajar anak. 
  4. Aktivitas bermain dan belajar disertai dengan laporan perkembangan harian anak 
  5. Area bermain indoor dan outdoor dilengkapi dengan permainan interaktif dan edukatif 
  6. Makanan home made/snack/buah *) 



*) penyediaan makan tergantung pada paket


Program Kegiatan Januari 2013


Selasa, 11 Desember 2012

Alamat BilikDolan



Alamat Tempat Penitipan Anak
“Bilik Dolan”


Tempat Penitipan Anak Bilik Dolan berlokasi di: 
Jl. Rawa Buntu Utara 
Sektor 1.4 blok H.2 No. 54.
dekat TK Solideo dan SD Islam Raudhah

Kami berharap dapat berdiskusi dengan anda para Orang Tua.


Tiki : 0858-13470875 (WA or call)



Email : bilik.dolan@gmail.com







Senin, 10 Desember 2012

Sedikit tentang saya


Hi....perkenalkan, saya Rozetta atau lebih dikenal dengan nama kecil saya “Tiki”

Saya adalah ibu dari seorang anak laki-laki berumur 6 tahun bernama Nathan.

Diawal 2013 saya membuka Tempat Penitipan Anak “Bilik Dolan” Day Care.

Saya mempunyai pengalaman menjaga 2 orang anak berusia 3 dan 5 tahun di sebuah keluarga di Jerman pada saat saya mengikuti program “Au-Pair Maedchen” tahun 2000-2001. Program tersebut adalah program belajar bahasa Jerman dimana saya dapat tinggal dan bersekolah bahasa sambil bekerja sebagai baby sitter di sebuah keluarga Jerman.

Di keluarga tersebut saya bertanggung jawab penuh untuk menjaga putra putri mereka setiap hari dari pagi sampai sore menjelang malam hari, dimana kedua orangtua mereka adalah pekerja yang sangat sibuk. Saat itu saya diberi kepercayaan penuh oleh mereka untuk mendampingi putra dan putri mereka agar putra putri mereka dapat bermain dan beraktivitas dan membuat mereka merasa nyaman.

Dengan berbagai pengalaman yang saya miliki baik sebagai seorang ibu maupun sebagai seorang pekerja saya mendirikan Tempat Penitipan Anak "Bilik Dolan" dengan dibantu oleh 1 orang asisten 3 orang pengasuh yang sudah berpengalaman dalam berinteraksi dengan anak-anak. Di Bilik Dolan anak-anak tidak hanya diawasi namun juga diajak untuk berinteraksi, bermain dan beraktivitas dengan cara yang menyenangkan. 

Kami berharap Tempat Penitipan Anak "Bilik Dolan" dapat menjadi mitra OrangTua dalam membantu dan mempersiapkan anak sejak usia dini untuk siap menghadapi pendidikan sekolah dan berinteraksi dengan lingkungannya.








a litle pic









Keceriaan anak-anak Bilik Dolan di Taman Kota

Halo semua.... Berjumpa kembali dengan blog Bilik Dolan... Setelah sempat ditutup beberapa lama untuk direnovasi, kembali Taman Kota 1 di...